Sahabat semua pecinta tanaman buah dan bunga, di video ini ditampilkan berbagai koleksi tanaman buah dan bunga yang ada di depan rumah saya. Dan insya Allah ke depannya saya akan membahas tentang pertumbuhan, perawatan hingga pembungaan atau pembuahan masing-masing varian tanaman tersebut. Ada banyak sekali jenis tanaman buah dan bunga hingga bonsai yang ditanam di halaman rumah saya, setidaknya lebih dari 50 jenis tanaman buah dan bunga. Dari mulai tanaman besar seperti kelapa warna Oranye, kelapa pandan wangi hingga delima mini tabulampot. Selengkapnya silahkan tonton video berikut ini:
Adapun beberapa video seputar tanaman buah dan bunga yang sudah selesai dibuat diantaranya:
Ciri Kelapa Pandan Wangi paling umum adalah Anda bisa bakar daun kelapa pandan wangi. Ambil daunnya yang sudah agak tua lalu dibakar, tapi tidak harus dibakar sampai kering. Namun ternyata itu bukan satu-satunya cara untuk mengetahui jenis kelapa pandan wangi, bukan berarti yang tidak wangi...
Jika kebetulan Anda tanam banyak sekali pohon sengon, kayu, sayuran atau tanaman apa saja di perkebunan luas untuk skala besar. Anda bisa gunakan cara alternatif yang lebih simple tidak ribet untuk memupuk. Cara ini lebih menghemat waktu dan menghemat tenaga dan tidak ribet, namun efektif serta...
Ada beberapa hal yang perlu diketahui pada perlakuan anggur setelah pangkas. Pupuk yang saya gunakan sampai hari ke-20 masih menggunakan pupuk MKP (Pupuk Perangsang Bunga / Buah). Pupuk ini tujuannya untuk merangsang keluar bunga yang merangsang pembungaan, dan targetnya...
Copyright © 2025 - All Rights Reserved - FinderOnly.Net
Template by OS Templates